Alasan Orang Mesir Kuno Menyebut Lidah Buaya sebagai "Tanaman Keabadian"


Lidah buaya tanaman keabadian. Lidah buaya adalah salah satu tanaman dengan komposisi yang didominasi oleh air. Hal ini membuatnya dapat bertahan hidup meski berada di daerah yang begitu gersang seperti padang pasir sekalipun. Bahkan orang Mesir kuno memberikan sebuah julukan pada tanaman tersebut sebagai tanaman keabadian. Wah keren ya?!

Anda tentu sudah pernah mendengar tentang khasiat menyembuhkan dari tanaman lidah buaya yang begitu menakjubkan bukan?. Mungkin beberapa orang dari Anda juga menanam tanaman ini di rumah untuk sekedar dijadikan tanaman hias. Akan tetapi tahukah Anda jika tanaman ini bukan semata-mata jenis tanaman hias biasa?

Faktanya, khasiat lidah buaya begitu banyak. Walaupun pada umumnya Anda meggunakannya untuk dioleskan ke kulit maupun rambut, nyatanya aloe tidak hanya terbatas pada penggunaan topikal saja. Di samping penggunaan secara topikal, lidah buaya juga bisa lebih bermanfaat bagi tubuh kita jika dimanfaatkan sebagai bahan pangan. Ada yang suka makanan yang terbuat dari aloe vera? Pasti lezat!

Anda mungkin sudah pernah membuat jus lidah buaya karena melihat khasiatnya yang tampak begitu tidak menarik. Tapi aroma dan rasanya tak semenarik kandungan gizinya. Well, memberi penilaian di awal boleh saja tapi lebih baik jangan menilai sesuatu hanya dari penampilan luarnya saja. Penampilan luar boleh membosankan. Saat tahu seperti apa manfaatnya baru Anda akan terkejut.

Aloe Vera Juice versus Minuman Pabrikan

Sekarang lupakan dulu tentang aneka minuman manis buatan pabrik yang biasa Anda minum dan cobalah jus lidah buaya ini! Kenapa? Yup, ada begitu banyak alasan mengapa kita perlu memasukkan jus lidah buaya ke dalam menu sehari-hari. Kita simak penjelasan lebih detailnya seperti di bawah ini.

Pertama, lidah buaya dapat mendetoks tubuh Anda secara natural dengan berbagai kandungan zat bergizi di dalamnya. Itulah mengapa meminum jus lidah buaya bisa dijadikan sebagai suatu kebiasan baik yang bisa Anda coba.

Selama lebih dari 6.000 tahun lidah buaya telah digunakan untuk menyembuhkan berbagai macam penyakit. Orang Mesir kuno menyebutnya sebagai tanaman keabadian karena secara harfiah lidah buaya dapat diaplikasikan secara beragam untuk berbagai keperluan. 

Mulailah mencoba minum jus lidah buaya mentah dan rasakan perubahan yang akan terjadi pada tubuh Anda. Sistem kekebalan tubuh akan benar-benar menguat. Sebuah riset yang dipublikasikan di Journal of Environmental Science and Health” mencatat bahwa lidah buaya mengandung zat anti bakteria, anti virus, dan anti jamur yang sangat membantu sistem kekebalan tubuh untuk membersihkan tubuh dari racun dan patogen.

 

Kandungan Zat Kimia di Dalam Lidah Buaya a.k.a Aloe Vera

Tuh kan kandungan dan manfaatnya luar biasa. Bisa-bisa tubuh kita bebas dari bakteri, virus dan jamur. Jadi jauh lebih sehat dong ya? Selain itu jus lidah buaya juga merupakan campuran dari hampir 70 bahan yang meliputi:

1. Mineral

Hampir 20 jenis mineral terkandung di dalam lidah buaya. Diantaranya ada kalsium, magnesium, seng, kromium, selenium, natrium, besi, kalium, tembaga dan mangan. Mineral ini bertindak secara bersama-sama untuk meningkatkan jalur metabolisme enzim dalam tubuh. 

Mineral seperti seng bertindak sebagai antioksidan pada sel-sel tubuh dan meningkatkan aktivitas enzim untuk memastikan detoksifikasi limbah metabolik berjalan baik.

2. Enzim

Lidah buaya mengandung enzim seperti amilase dan lipase yang ketika dimakan langsung maka mereka akan membantu proses pencernaan dengan cara memecah lemak dan gula. Satu enzim lain, Bradykinase memiliki fungsi membantu mengurangi peradangan yang berlebihan.

3. Asam amino

Jus lidah buaya mengandung 20 dari 22 jenis asam amino yang dibutuhkan oleh tubuh manusia. Lidah buaya juga mengandung asam salisilat yang berfungsi untuk melawan inflamasi dan infeksi bakteri.

4. Vitamin

Lidah buaya adalah satu dari sedikit tanaman yang mengandung vitamin B12 yang berguna dalam proses pembentukan sel darah merah. Lidah buaya mengandung lebih banyak lagi vitamin seperti A, C, E, asam folat, kolin, B1, B2, B3 (niacin), dan B6. Vitamin A, C  dan E yang memberikan aktivitas antioksidan untuk melawan radikal bebas. Kolin dan kelompok vitamin B dibutuhkan untuk melancarkan proses metabolisme dan pembentukan asam amino.

5. Polisakarida

Aloe polisakarida mucilaginous (AMP) adalah molekul gula rantai panjang yang terdiri dari manosa dan molekul glukosa yang saling terhubung. Sekitar 200 dari bahan pembentuk AMP ini dapat ditemukan pada tanaman lidah buaya. 

Mereka adalah sebagian besar dari kandungan gizi yang bertanggungjawab dalam khasiat penyembuhan dari tanaman luar biasa ini. Semua itu memiliki banyak fungsi penting untuk tubuh yaitu bertindak sebagai zat anti inflamasi, memiliki efek anti bakteri dan anti virus, meningkatkan fungsi sistem kekebalan tubuh seperti mendorong pertumbuhan jaringan dan meningkatkan metabolisme sel.

Manfaat Jus Lidah Buaya: Bagaimana Cara Mendetoks Tubuh Secara Alami?

Lidah buaya adalah salah satu pembersih tubuh terbaik. Lidah buaya membersihkan racun dari perut, ginjal, limpa, kandung kemih, hati, dan usus besar pembersih yang paling efektif. Beberapa penelitian telah membuktikan bahwa jus lidah buaya memiliki peran penyembuhan dan sebagai zat yang dapat menenangkan dan juga menghilangkan gangguan pencernaan, masalah perut dan bahkan bisul.

Meminum jus lidah buaya akan membantu tubuh untuk meringankan inflamasi pada jaringan yang sering menyebabkan radang sendi dan bahkan artritis. Ini akan memperkuat saluran pencernaan, menyehatkan kulit, dan memiliki efek besar pada kesehatan secara menyeluruh. 

Sangat direkomendasikan untuk mengkonsumsi segelas penuh jus lidah buaya setidaknya dua kali dalam sehari. Jus ini akan membantu menyingkirkan limbah/kotoran-kotoran dalam tubuh, sehingga akan memberikan efek detoksifikasi secara alami.

source : thehealthyarchive


(diens)

Posting Komentar untuk "Alasan Orang Mesir Kuno Menyebut Lidah Buaya sebagai "Tanaman Keabadian""