Cara Membuat Bibir Hitam Lebih Cerah Secara Alami

produk untuk mencerahkan bibir


Assalamu'alaikum, selamat datang di blog saya! Hari ini saya mau membahas tips kecantikan alami tentang bibir. Sebagai anggota tubuh yang penting, sayangnya bibir sering terabaikan oleh kita semua. Tidak banyak orang yang benar-benar memperhatikan kebutuhannya. 

Alih-alih membuat warna bibir lebih cerah, banyak hal yang kita lakukan sehari-hari justru bisa membuat warna bibir jadi lebih gelap. Misalnya saja kebiasaan merokok, minum kopi, terpapar sinar matahari dan radikal bebas, dll. 

Adakah cara yang benar-benar bisa memelihara warna bibir agar selalu cerah? Tentu saja ada. Mari kita bahas cara tersebut bersama-sama.

Pada dasarnya setiap manusia memiliki warna bibir yang cerah sejak mereka dilahirkan. Hal ini dapat dibuktikan dengan cara melihat bibir para bayi ketika mereka baru saja dilahirkan. 


Meski mungkin warna bibir Anda sedikit berbeda satu sama lain, akan tetapi pada dasarnya warna bibir kita semua cerah ketika masih bayi. Cerah di sini artinya tidak kusam, tidak selalu harus merah atau pink merona.

Kabar baiknya, Anda sebetulnya bisa membuat warna bibir ini kembali seperti pada masa kita bayi dulu. Hanya saja tidak semua orang mau membagikan tips-tips rahasianya pada oranglain secara cuma-cuma seperti saya ini. 


Lucky you! Anda telah berada di tempat yang tepat untuk mendapatkan aneka tips kecantikan terbaik dan terpercaya. Langsung saja kita kupas cara membuat warna bibir lebih cerah dengan bahan alami. Here we go!

Bahan yang Dibutuhkan

Sebelum meracik ramuan ajaib ini, kita harus mempersiapkan beberapa bahan yang dibutuhkan. Untuk mendapatkan hasil optimal saya sarankan agar Anda menggunakan bahan-bahan dengan kualitas terbaik. 

Bahan untuk melakukan perawatan bibir secara alami ini hanya ada 3 jenis. Selengkapnya akan saya uraikan di bawah ini:

1. Minyak Zaitun
Selain bagus untuk dijadikan sebagai pengganti losion kulit, minyak zaitun juga baik untuk merawat bibir Anda. Gunakanlah minyak zaitun grade A atau extra virgin olive oil yang dalam bahasa Indonesia bisa diartikan dengan minyak zaitun perasan pertama.

2. Gula Pasir
Gula pasir pada umumnya digunakan sebagai bahan pemanis untuk aneka jenis makanan dan minuman. Namun siapa sangka jika si manis ini juga bisa dimanfaatkan untuk merawat kecantikan bibir? 

Siapkan gula pasir secukupnya untuk membuat pasta ya. Gunakanlah gula pasir yang masih dalam kondisi baik (tidak menggumpal atau berair).

3. Lemon
Buah lemon sangat kaya akan vitamin C. Zat di dalam buah lemon ini merupakan bleaching agent alami yang mampu mencerahkan warna kulit secara natural. Untuk mencerahkan warna bibir Anda maka satu buah lemon segar yang belum layu agar khasiatnya masih prima.

Cara Meracik

Sebelum meracik ramuan ini sebaiknya Anda pastikan bibir Anda telah bersih dari kotoran. Tujuan dibalik membersihkan permukaan bibir ada beberapa poin. Pertama, kotoran yang masih menempel di permukaan bibir dapat mencegah nutrisi dari bahan yang telah kita siapkan untuk meresap hingga ke dalam lapisan epidermis. 

Kedua, bibir yang tidak terlebih dahulu dibersihkan bisa saja masih sangat kaku. Jika Anda tiba-tiba melakukan perawatan scrubbing, bibir Anda bisa saja terluka. Jadi Anda dapat membasuhnya menggunakan air dingin dan menyeka permukaan bibir dengan kain lembut. Jika sudah, kini saatnya meracik.

NOTE: jika Anda punya lebih banyak waktu luang, akan lebih baik untuk membersihkan permukaan bibir menggunakan air hangat.

Bibir Anda sudah bersih? Oke sekarang saatnya kita meracik. Siapkan satu buah wadah berupa mangkok atau piring yang bersih dan kering, satu buah sendok teh, dan juga satu buah sendok makan. Anda juga akan membutuhkan pisau untuk mengiris buah lemon. 


Sekarang ambil satu sendok makan minyak zaitun, satu sendok teh gula pasir, dan satu sendok teh air perasan lemon dan masukkan ke dalam wadah. Campur semua bahan tersebut menjadi satu sampai menjadi adonan pasta kental.

Tahap Perawatan

Sekarang pasta pencerah bibir DIY telah berada di tangan Anda. Untuk memastikan bibir Anda telah siap, mari cek kembali kebersihan bibir dan pastikan bibir telah bersih dari lipstik. 

Setelah itu, oleskan adonan scrub ke seluruh permukaan bibir secara merata. Gosoklah bibir kalian secara perlahan menggunakan adonan pasta yang telah kita siapkan tadi secara lembut dengan gerakan memutar.

Jika sudah, bilas menggunakan air hangat suam kuku hingga benar-benar bersih. Jika bibir Anda terlalu kering, sebaiknya biarkan pasta di bibir Anda selama beberapa menit sebelum Anda mulai menggosoknya. Hal ini ditujukan untuk membuat bibir Anda lebih lembab dan siap untuk menerima perawatan.

Minyak zaitun bersifat menahan air sehingga akan membuat bibir Anda tetap lembab sepanjang hari. Sementara itu gula pasir bekerja sebagai agen eksfoliator atau pengelupas sel kulit mati yang menumpuk. 


Sel kulit mati ini bisa disebabkan oleh radikal bebas, sinar ultra violet, dan juga yang terbentuk secara alami. Kemudian air perasan jeruk lemon mengandung vitamin C yang tinggi. Ini akan membantu mengelupas melanin yang membuat bibir menjadi gelap sehingga bibir Anda akan berubah jadi lebih cerah.

Itu dia tips mencerahkan warna bibir secara alami yang dapat saya bagikan untuk Anda. Lakukan treatment bibir ini secara teratur dengan repetisi sebanyak sekali seminggu untuk mendapatkan hasil maksimal.

TIPS

Bibir yang sehat akan memancarkan warna yang cerah secara alami. Apesnya, ada banyak faktor yang bisa membuat warna bibir Anda berubah jadi lebih gelap. 

Meski mungkin tidak dapat dihindari 100% namun sebenarnya ada beberapa tips perawatan bibir yang bisa kita praktekkan untuk mempertahankan kecerahan warna kulit bibir.

Beberapa tips yang bisa saya sampaikan yaitu:
- Hindari merokok
- Kurangi kopi
- Jika harus mengkonsumsi kopi sebaiknya gunakan sedotan
- Hindari sinar UV secara langsung
- Gunakan lipstik dengan kandungan UV filter
- Selalu jaga kelembaban bibir
- Bersihkan lipstik sebelum tidur

Itulah tips yang bisa saya bagikan untuk Anda pembaca setia blog ini. Semua tips di atas alhamdulillah sudah saya praktekkan. Kuncinya hanya satu, lakukan secara teratur dengan penuh kesabaran. 


Meski mungkin dalam hati kita yang terdalam sangat ingin mencerahkan bibir secara alami dan cepat, namun pesan saya jangan pernah berharap akan hasil yang instan ketika Anda memilih perawatan secara alami. 

Kabar baiknya, ketelatenan yang Anda dedikasikan dalam perawatan alami ini akan berbuah sangat manis nantinya. Bahkan hasilnya bisa lebih bagus daripada perawatan non alami. Allahua'lam.

Sekian dulu untuk hari ini. Semoga tulisan saya tentang cara mencerahkan bibir hitam secara alami dengan minyak zaitun, lemon, dan gula pasir ini bermanfaat untuk Anda. Sampai jumpa kembali di tulisan saya berikutnya. Stay tune


Punya pertanyaan? Yuks langsung saja tinggalkan pesan di kolom komentar?! Xo ^_^

(diens)

2 komentar untuk "Cara Membuat Bibir Hitam Lebih Cerah Secara Alami"

Comment Author Avatar
Kak mau tanya, itu adonan nya bisa d simpen di kulkas ga? Biar bisa buat bbrapa kali pemakaian? Terima kasih ��
Comment Author Avatar
Haii... Boleh dan bisa banget kak. Tips penyimpanannya, taruh di wadah tertutup supaya nggak terkontaminasi bahan lain yang ada di dalam kulkas. Good luck! ^_^

Silakan tulis komentar Anda di sini. Semua komentar akan ditampilkan kecuali yang mengandung unsur SARA, pornografi, spam, dan perjudian. Have a good discussion!

Klik kotak Notify Me (Beri tahu saya) untuk mendapatkan pemberitahuan saat saya membalas komentar Anda. Dan please jangan tinggalkan link aktif. Terimakasih ^_^

Regard,
-diens-