Cara Mencuci Muka yang Benar untuk Wajah Bersih Sempurna!



Cara mencuci muka yang benar untuk wajah bebas kusam. Memiliki wajah bersih dan bercahaya bebas kilap tentu menjadi dambaan setiap orang terutama wanita. Mencuci muka termasuk salah satu cara mengusir tumpukan minyak berlebih penyebab kilap dan kekusaman dari wajah. 

Pasti Anda pernah setidaknya satu kali mendambakan punya kulit bersih mulus bak artis Korea, betul tidak?. Siapa sih orangnya di dunia ini yang tidak ingin punya kulit yang cantik, bersih dan shiny macam artis Korea itu. Hihi...

Untuk mendapatkan kulit wajah yang bagus tentu ada pengorbanan yang harus dilakukan. Pengorbanan termudah adalah berkorban waktu. Cara pertama yang bisa sahabat lakukan, sempatkan untuk mencuci muka sebanyak dua kali sehari di pagi hari sebelum beraktivitas dan malam hari sebelum tidur untuk membersihkan kotoran dan sisa-sisa make up dari wajah. Meski terdengar sepele namun rutinitas ini akan berefek sangat besar pada kecantikan kulit.


Mencuci muka adalah basic perawatan wajah yang tidak bisa dilakukan dengan asal-asalan. Kalau mencuci muka saja masih asal-asalan maka jangan harap bisa punya muka kinclong. Semua pasti ada caranya ya dears. Selama Anda mau mengikuti cara mencuci muka yang benar, insyaa Allah hasil yang didapatkan pun akan benar-benar benar.

Untuk mendapatkan wajah yang bersih secara menyeluruh, Anda bisa langsung mencoba tata cara mencuci muka yang benar untuk pria dan wanita berikut ini:

1. Pertama-tama pastikan tangan sahabat bersih sempurna ya,
2. Basahi wajah menggunakan air hangat, 
3. Busakan sabun pencuci wajah di kedua telapak tangan Anda,

4. Usapkan busa tersebut secara merata ke seluruh permukaan kulit wajah, 
5. Hindari area mata dan mulut,

6. Usap wajah mulai dari pertengahan dahi hingga pertengahan dagu dan sebaliknya menggunakan 3 jari sebanyak 30 kali,

7. Usap area bibir secara memutar ke atas dan bawah sebanyak 30 kali menggunakan 2 jari,
8. Usap area hidung dengan gerakan naik turun sebanyak 30 kali menggunakan 2 jari, 

9. Usap area tulang mata secara memutar sebanyak  30 kali menggunakan 2 jari,
10. Basuh menggunakan air hangat, dilanjutkan air dingin guna menutup pori.

Bagaimana? Apakah menurut Anda tips ini ribet atau justru unik? Hihi... Saya mendapatkan cara ini setelah membaca ke sana dan kemari lho. Cara ini memadukan berbagai teknik. Termasuk di dalamnya ada teknik totok wajah juga. Keren bukan.

Area wajah juga membutuhkan peredaran darah yang lancar agar bisa mulus seperti aktris drakor. Haha ujung-ujungnya drakor lagi. Tapi memang saya mengadaptasi beberapa ritual perawatan wajah mereka. Serius!

Tips ini akan memberikan hasil yang optimal jika dilakukan sesuai dengan aturan yang seharusnya. Gampang banget kan? Ternyata ada cara tersendiri agar manfaat dari sabun pencuci muka yang kita gunakan bisa tercapai maksimal. 

Agar kecantikan kulit yang Anda dapatkan lebih afdol maka jangan lupa untuk memantau kualitas produk yang Anda gunakan. Tentunya juga harus menggunakan produk yang aman dan terdaftar secara resmi di BPOM ya. Lebih baik lagi kalau ada sertifikat halalnya. Setuju?

Oke sekian dulu untuk hari ini. Semoga tulisan ini bermanfaat dan selamat mencoba tipsnya ya. Semoga berhasil! ^_^

(diens)

Posting Komentar untuk "Cara Mencuci Muka yang Benar untuk Wajah Bersih Sempurna!"