Masker Tomat Bikin Kulit Perih, Panas dan Gatal, Kok Bisa? Ini Reviewnya!

masker tomat terasa gatal di kulit

Assalamualaikum. Selamat datang di azkiarafanada.blogspot.com! Hari ini saya akan mengulas soal tomat sebagai skincare.

Ada yang pernah pakai tomat sebagai masker wajah? Seperti apa rasanya? Banyak yang curhat ke saya kalau masker tomat membuat kulit perih dan gatal. Kira-kira kenapa ya?

Baca terus untuk temukan jawabannya.

Manfaat Masker Tomat

Based on my true story waktu iseng coba pakai masker tomat segar buat kulit wajah.

Dilansir dari berbagai jurnal ilmiah, tomat terbukti tinggi akan kandungan vitamin C yang sangat baik untuk mencerahkan warna kulit.

Selain itu vitamin C juga merupakan antioksidan yang ahli di bidang menangkal berbagai radikal bebas. 

Kali ini saya coba review manfaat masker tomat alami untuk usir bekas jerawat membandel. Plus masih dapat bonus memutihkan kulit.

Belakangan ini sering muncul jerawat hormonal. Sembuhnya lama dan bekasnya pun bandel banget. Hikss

Kabarnya nih, tomat bagus untuk memudarkan bekas jerawat. Terus juga ampuh mempercepat proses penyembuhan jerawat lho.

Dan senengnya lagi, skincare dari bahan dasar tomat diklaim cocok buat pemilik kulit berminyak.

Yaudah pas banget saya juga udah bosan sama masalah kulit berminyak.

Auto semangat praktek untuk mengendalikan jerawat dan minyak berlebih di kulit. 

Setelah dicari akhirnya ketemu tomat cherry yang ada di lemari es. Tomat ini kecil seperti cherry. Imut banget deh. Hihi...

Oh iya ini dia daftar manfaat tomat untuk kulit;
  1. Mengurangi minyak berlebih,
  2. Mencerahkan warna kulit,
  3. Mengecilkan pori,
  4. Menyembuhkan jerawat,
  5. Menghilangkan bekas jerawat,
  6. Memperbaiki tekstur kulit,
  7. Mencegah terjadinya penuaan dini,
  8. Melindungi kulit dari radikal bebas,
  9. Mempercepat regenerasi sel kulit baru,
  10. Membantu membuang sel kulit mati.
Banyak banget kan manfaatnya?  Jadi semakin pengen coba ya kaan? ^_^

DIY Masker Tomat untuk Jerawat (Review)

Cara membuat masker tomat untuk wajah sangat mudah. Langsung aja yaa ikuti langkah ala Diens di bawah ini.

Ikutin semua ya;
  1. Bersihkan wajah menggunakan pembersih kesayangan Anda,
  2. Basuh wajah menggunakan air bersih,
  3. Keringkan dengan handuk lembut setelahnya,
  4. Cuci bersih buah tomat,
  5. Iris tomat menjadi dua bagian,
  6. Gosokkan potongan buah tomat cherry nan imut tersebut ke wajah,
  7. Gosok lembut selama beberapa detik saja,
  8. Hindari area jerawat meradang,
  9. Diamkan sampai mengering alami,
  10. Bilas dengan air bersih dengan bantuan wash lap,
  11. Tepuk dengan handuk lembut sampai kering,
  12. Boleh lanjut beri minyak zaitun maupun skincare kesayangan.

Review Efek Pemakaian Masker Tomat Alami

Reaksi menggunakan masker tomat ini nggak langsung terjadi saat proses scrub. Efeknya mulai terasa saat menunggu masker mengering. 

Rasanya di kulit seperti sedikit gatal dan agak perih. Clekit-clekit. Ini sensasi dari reaksi vitamin C yang terkandung dalam buah tomat.

Karena penasaran, akhirnya saya coba maskeran lagi pakai tomat ceri untuk kedua kali di hari berikutnya. 

Kebetulan saya pakai maskernya selalu di sore hari dan kali kedua ini rasanya masih sama saja. Persis dengan pengalaman kemarin.

Masker irisan tomat itu terasa cekit-cekit dan agak gatal di kulit. Nah, di sini saya kepikiran (mungkin) kulit saya mengalami iritasi. 

Bisa jadi kandungan vitamin C di tomat terlalu tinggi sampai bikin kulit terasa perih. Atau kondisi kulit saya yang terlalu tipis. 

Alias skin barrier telah mengalami penurunan performa. Huhu

FYI, vitamin C adalah bleaching agent alami. Jadi, bisa dibilang sebagai agen pengelupas sel kulit mati alami takaran tinggi. 

Taraaa! Besoknya kulit wajah saya jadi super kering dan mengelupas. Mirip dengan proses ganti kulit. Wah wah...!

Meski cuma pengelupasan biasa tapi saya putuskan stop sementara perawatan wajah dengan si tomat, sambil nunggu kulit normal kembali.

Hasil Pemakaian Masker Tomat

Dua hari berselang, kulit mulai membaik meski masih ada sedikit sisa pengelupasan. 

Tetap rutin bersihkan kulit dan pakai pelembab seperti biasa yaa. 

Eh tahu nggak? Entah cuma perasaan saya atau apa, di hari ketiga itu waktu cuci muka di pagi hari (pas bangun tidur) rasanya beda banget!

Gini deh, muka jadi;
  1. Smooth,
  2. Licin,
  3. Kenyal,
  4. Enak banget dipegang. 
Masyaa Allah, alhamdulillah. Asli deh auto bahagia banget! Kebayang nggak sih ^^

Beberapa jerawat masih ada tapi cukup layu dan hampir sembuh. 

Padahal jerawat yang merah, gede, kayak terbenam di bawah kulit gitu. Pernah ngalamin nggak? 

Biasanya lama banget sembuhnya. Saya nggak fokus ke jerawatnya tapi malah lebih ke kulit pipi yang jadi lebih halus dan cerah.

Menurut pengalaman memakai masker tomat dari saya, kenapa masker tomat bikin gatal itu karena sedang terjadi proses eksfoliasi sel kulit mati atau bahasa kerennya proses peeling secara alami. 

Efek yang terjadi beberapa hari setelahnya adalah kulit wajah saya jadi lebih kenyal, lembut, dan juga cerah

Iya ternyata masker tomat bisa memutihkan wajah juga.

Itu pengalaman saya dari percobaan yang saya lakukan. Jadi, bersabar saja dengan rasa gatalnya. Hehe... Tapi tetap waspada yaa.

Beberapa orang juga bisa mengalami alergi. Untuk reaksi alergi terhadap tomat biasanya efek yang dirasakan bisa sampai panas, sangat perih, bahkan bengkak. Be careful!

Segera hentikan pemakaian kalau ada reaksi mencurigakan.

Tips Memakai Masker Tomat yang Benar untuk Hasil Maksimal

Meski masker tomat tergolong alami dan aman, ternyata tidak terlepas dari kemungkinan alergi.

Khusus untuk pemilik jenis kulit kering sebaiknya hindari memakai masker tomat begitu saja. Jangan murni hanya tomat.

Buatlah masker tomat yang dicampur dengan madu. Tujuannya adalah untuk meminimalisir resiko terjadinya iritasi.

Tambahan madu sebagai bahan campuran akan menambah kelembaban dan mengurangi efek kering pada kulit Anda nantinya. 

Anda bisa tetap merasakan manfaat masker tomat tanpa takut kulit berubah menjadi kering, bersisik, dan mengelupas. Asyiiik kan.

Takeaways

Agar tidak menimbulkan efek samping, siasati pemakaian masker tomat dengan jangan terlalu sering menggunakan masker ini. 

Efek samping memakai masker tomat setiap hari bisa membuat kulit Anda dehidrasi dan kaku. 

Cukup gunakan masker tomat sebanyak 1 kali seminggu atau paling sering 2 kali. Itu jumlah maksimal menurut saya.

Oke deh itu dia review masker tomat alami dari pengalaman saya. 

Semoga tulisan ini bermanfaat. See you again di artikel berikutnya, inshaa Allah! 

Cobain tipsnya yaa, semoga berhasil! ^^

Kalau ada pertanyaan, kritik atau saran, boleh langsung drop pesan di kolom komentar. Yuk komen yuk?! ^_^

Disclaimer! Tulisan ini telah dipublikasikan sebelumnya di blog ini per tanggal 25 September 2017 dengan judul "Masker Tomat Perih dan Gatal di Kulit, Mengapa Bisa Begitu? Ini Reviewnya!"


(diens)

16 komentar untuk "Masker Tomat Bikin Kulit Perih, Panas dan Gatal, Kok Bisa? Ini Reviewnya!"

Comment Author Avatar
Trima kasih share yaa.
Comment Author Avatar
Sama-sama kak. Semoga bermanfaat. ^_^
Comment Author Avatar
kak ..mau tanya..kalo habis memakai masker tomatmlm hari, keesokan harinya kulot jadi merah, bekas2 jerawat dan flek tambah kelihatan merah..sebaiknya dihentikan untuk tidak memakai masker tomat kembali atau memang reaksinya seperti itu..terimakasih
Comment Author Avatar
kak ..mau tanya..kalo habis memakai masker tomatmlm hari, keesokan harinya kulot jadi merah, bekas2 jerawat dan flek tambah kelihatan merah..sebaiknya dihentikan untuk tidak memakai masker tomat kembali atau memang reaksinya seperti itu..terimakasih
Comment Author Avatar
Halo kak Any... Makasih buat pertanyaannya. Reaksi kemerahan tsb kemungkinan besar disebabkan oleh tomat yang memang bersifat asam. Level acidity dari tomat termasuk cukup tinggi. Dia akan bekerja sebagai peeling agent alami untuk kulit. Rasa perih tsb muncul akibat adanya proses pengelupasan kulit. Nantinya kulit akan diganti dengan yang baru. Sebaiknya gunakan masker tomat sesekali saja. Misalnya seminggu sekali agar kondisi kulit kembali ke normal dulu. Semoga membantu ^_^
Comment Author Avatar
Kak sebaiknya pakai masker tomat berapa kali seminggu, dan setelah itu boleh pakai cuci muka tidak. Terimakasih.
Comment Author Avatar
Hallo kak! Sebaiknya seminggu sekali sudah cukup untuk perawatan pakai masker tomat karena sifatnya yang asam akan mengelupas kulit. Jika digunakan terlalu sering dikhawatirkan akan membuat kulit jadi tipis dan sensitif dan rawan breakout dan juga muncul flek hitam. Semoga membantu ^_^
Comment Author Avatar
Oh iya setelah pakai masker sebaiknya tidak mencuci wajah menggunakan sabun karena akan membilas zat penting dari masker alami tersebut. Cukup dibasuh pakai air saja.
Comment Author Avatar
Alhamdulillah untuk kulit wajah saya cocok kak, jerawat mulai hilang ,bekas jerawat juga mulai hilang ,
Comment Author Avatar
Halo kak... Waah, alhamdulillah saya ikut seneng dengarnya kak. Cara alami memang terbaik dan relatif lebih aman. Hihi
Comment Author Avatar
makasih kak... infonya membantu banget dan memuaskan
Comment Author Avatar
Hallo... Makasih yaa, senang bisa membantu ^_^
Comment Author Avatar
makasih kak... infonya sangat membantu dan memuaskan
Comment Author Avatar
Sama-sama kak, senang bisa membantu ^_^
Comment Author Avatar
Kak waktu pemakaian masker ada kulit yang memerah tp setelah kering dan dibilas merah²nya berkurang itu karena apa ya kak atau tidak cocok?
Comment Author Avatar
Itu efek dari tingginya kadar asam pada tomat kak yang menyebabkan reaksi sensitivitas. Tingkatannya bisa beragam tergantung pada jenis kulit. Biasanya jenis kulit sensitif akan menunjukkan reaksi paling parah pada perawatan berbasis acid.

Sebaiknya kurangi frekuensi penggunaan masker agar tidak terjadi hal serupa. Semoga membantu ^_^

Silakan tulis komentar Anda di sini. Semua komentar akan ditampilkan kecuali yang mengandung unsur SARA, pornografi, spam, dan perjudian. Have a good discussion!

Klik kotak Notify Me (Beri tahu saya) untuk mendapatkan pemberitahuan saat saya membalas komentar Anda. Dan please jangan tinggalkan link aktif. Terimakasih ^_^

Regard,
-diens-